Cara Membuat Resep Bika Ambon
Cara Membuat Resep Bika Ambon – Kalau buat bika ambom pasti yang dicari sarangnya yah bunda? tapi kebanyakan gagal saat ingin membuat sarang di bika ambon, tenang bunda sekarang sudah ada tipsnya kok, mau tau? yuk lanjut baca.
Resep Bika Ambon :
– 1 1/2 gelas tepung segitiga
– 1 1/2 gelas tepung sagu / tapioka pak tani
– 2 gelas santan kental
– 1 sendok makan fermipan
– 2 batang serai , geprak
– 10 daun jeruk sobek sobek
– 1/2 sendok teh garam
– 50 gram margarin
– 1/2 sendok teh vanili
– 5 butir telur
– 2 gelas gula pasir
– loyang ukuran 20 x 20 atau 18 x 18 , diolesi mentega
Cara Membuat Bika Ambon :
– masak santan , daun jeruk , serai dan garam sampai mendidih ( diaduk aduk supaya santan gak pecah )lalu dinginkan
– campur tepung, tapioka , vanili, fermipan, santan , aduk rata dan diamkan selama 20 menit
– telur , gula dan margarin dikocok sampai gula larut saja, campur keadonan tepung yang udah diamkan lalu diamkan adonan selama 1 – 2jam ( saya 1 1/2 jam )
– panaskan oven api besar ( 200 derajat ), tuang adonan keloyang( jangan diaduk aduk ) panggang di rak bawah, biarkan pintu oven terbuka sampai kue baersarang
– setelah bersarang pindahkan ke rak atas , pakai api sedang ( 180 derajat ) tutup ovennya sampai mateng ( bisa dites dengan lidi )
***
catatan :
– pintu oven dibuka agar uap yang panas keluar sehingga kue bisa bersarang
– karena cari kelapa pas gak ada saya memakai kara santan instan 2 bungkus @ 65 ml, caranya 2 gelas air dimasak bersama serai , daun jeruk dan garam sampai mendidh dan aroma serai , daun jeruk terserap, lalu dinginkan ( menjadi 1 1/2 gelas ) dan dicampur karai
Resep by: Nenny Wijaya
Selamat Mencoba Bunda
Bingung Mau Cari Resep? Ke ResepARKME.com aja bunda.
Note :
Silahkan bagikan tips ini ke teman facebook bunda yang lain supaya bermanfaat dan resep akan otomatis tersimpan di facebook bunda.
Yuk bunda download aplikasi “Resep ARKME” semua resep ARKME ada semua loh bunda yuk donwload di playstore dengan nama “Resep ARKME” atau bisa juga klik link dibawah ini
http://play.google.com/store/apps/details?id=com.gatotkaca.resepkita
Gabung bersama ribuan bunda-bunda yang siap berbagi resep rahasia dapurnya disini
https://www.facebook.com/groups/anekaresepkuedanmasakanenak
Note :
Silahkan bagikan tips ini ke teman facebook bunda yang lain supaya bermanfaat dan resep akan otomatis tersimpan di facebook bunda.